Asam lambung - Kecemasan, Endapan Emosi atau Sihir (Santet, teluh, doti dan sejenisnya)?

Saya yakin yang asam lambung parah disertai was-was, gelisah, kecemasan luar biasa walaupun dia super logika dan pendidikan tinggi kebanyakan akan mengira ini berkaitan dengan metafisik, sihir, guna-guna atau "kena punya orang" gangguan alam sebelah.

Hal itu wajar, karena sakit ini memang aneh, diperiksa ke dokter dari EKG, EEG, sampai Endoskopi semua baik baik saja.

Sensasinya dari kliyengan, jantung berdebar, lemes, kaki dan tangan dingin, serba salah, perasaan bingung, kaya dalam mimpi, over thinking, takut mati, takut sakit parah, merasa dicekik, nafas tersengal, kerongkongan mengganjal, rasa terbakar di dada dan lainnya.

Inilah Gangguan kecemasan /kecemasan berlebih, bahasa lainnya adalah anxiety disorder, kecendrungan disertai asam lambung yang tinggi, namun ada juga yang tidak.

Apakah selalu didasari emosi negatif yang mengendap?

Kebanyakan memang seperti itu, namun ada juga yang tidak, ya karena pola hidup yang gak sehat, makan gak teratur, jenis makanan yang "mendukung" asam lambung terus diembat, olahraga gak ada, kurang asupan bergizi, ini memungkinkan terjadi.

Saya kena dua duanya.

Karena endapan emosi di 2015
Karena pola hidup gak bener 2021

Kalau kumat, UGD yang paling diingat.
Bergetar, berdebar, kesemutan seluruh tubuh.

Jangan ragu untuk konsul ke psikiater, jalani terapi obat itu bukan hal tabu, bukan hal memalukan, fokus di kesembuhan.

Terapi obat psikiater + menjalani psikoterapi itu dianjurkan, obat membuat kita bisa beraktifitas seperti biasa, psikoterapi mengurai latarbelakang terjadinya kecemasan, semua berbarengan.

Sering denger "PENYEMBUHAN TANPA OBAT, TANPA DOKTER, INSTAN" 🙄🙄🙄 percayalah saat kamu sembuh tanpa obat itu BUKAN PRESTASI, itu bonus yang diberikan Allah Maha Penyembuh.

Dan tak ada pengobatan instan, kalau ada mengatakan seperti itu, sadarlah itu hanya LELUCON DAN TRIK LICIK MARKETING, -- KERAS tulisan--

Penyembuhan Gerd/Dispepsia/Maagh disertai Kecemasan perlu disipilin, terutama pola/gaya hidup sehat.

Minum obat paten di dokter terkenal se Youtube Raya tapi makan berantakan, sering telat, semua pemicu dimakan, ya kambuh.

Hipnoterapi berpuluh puluh sesi, tapi gak olahraga, masih begadang, gak jalankan tasking self hypnosis, ya kambuh juga.

Mau hentak hentak bumi, pelintir pelintir badan, digunting, dipisang, cabut pohon, cabut kain serbet, bekam, fashdu, lintah, akupuntur, terapi listrik, ramuan china, jepang, belanda, eropa, stress management gak bener ya gak sembuh juga.

Gak ada yang instan bukan berarti sulit, yang sulit itu mindset gaya hidup sehat yang gak kamu benerin.

Hidup sehat, jangan takut konsul ke psikolog atau jalanin terapi obat di psikiater, sambil jalankan pengobatan islami, olahraga, makanan sehat, tidur cukup, bahagia, tafakur/meditasi, hipnoterapi di kota terdekat kalau gak ada online ke saya boleh 🤣 lah ngiklan juga.

Gak papa, semangat sembuh, semangat holistik

Www.hipnoterapiklinis.com

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama